Mantan pelatih Real Madrid Jorge Valdano menilai masalah Isco dengan Santiago Solari harus segera diselesaikan. Ia juga menyarankan Isco agar introspeksi.
Isco kembali dicadangkan saat Madrid bertandang ke markas Real Betis di Estadio Benito Villamarin Spanyol, Senin (14/1/2019) dini hari WIB. Keputusan Solari ini jadi perdebatan karena skuat El Real tengah dilanda badai cedera.
Isco bahkan kemudian sama sekali tak tampil di laga yang dimenangi Madrid dengan skor 2-1 ini. Hal ini menimbulkan pertanyaan karena Isco adalah pilar utama saat Los Blancos masih ditukangi oleh Zinedine Zidane.
Di musim ini, mantan pemain Malaga ini memang jarang mendapatkan kesempatan tampil sebagai starter. Selama Madrid ditangani Solari, Isco cuma dua kali jadi starter. Itu pun bukan di pertandingan Liga Spanyol.
Melihat kondisi ini, Valdano yang juga merupakan mantan Direktur Olahraga Madrid itu berharap agar masalah antara Solari dan Isco segera untuk diselesaikan secara internal. Isco yang kehilangan tempat pun disebutnya juga harus introspeksi.
"Setahun yang lalu, harapan besar Real Madrid adalah di Isco dan Marco Asensio. Salah satu diantaranya kini terancam hilang di tengah jalan dan yang satu dalam pengawasan," tutur Valdano dilansir dari FourFourTwo.
"Semua orang tahu ada yang salah dengan Isco, tetapi tidak ada yang tahu apa yang sebenarnya terjadi. Ini harus diselesaikan secara pribadi. Cristo Gonzalez (striker tim B) dimainkan (melawan Betis) ketimbang Isco, ini adalah masalah serius."
"Aku kira ini adalah sesuatu yang harus bicarakan dalam internal klub. Isco harus mencari sebab dirinya berada dalam kondisi ini," tambahnya.