Manchester City mengonfirmasi bahwa Leroy Sane mengalami cedera ligamen. Cedera itu didapat Sane saat Manchester City berhadapan dengan Cardiff City pada babak keempat Piala FA, Sabtu (27/1/2018).
Dalam laga yang digelar di Cardiff City Stadium itu, Leroy Sane ditarik keluar pada menit ke-46 dan digantikan oleh Sergio Aguero. Pemain sayap asal Jerman itu mendapat tekel keras dari pemain Cardiff City, Joe Bennett.
Akibat tekel mengerikan tersebut, ligamen pergelangan kaki Sane menjadi terluka dan membutuhkan perawatan. Dia pun harus menepi dalam sejumlah pertandingan.
"Manchester City mengkonfirmasi bahwa winger Leroy Sane mengalami cedera ligamen pergelangan kaki pada pertandingan Piala FA kontra Cardiff City," demikian tulis pernyataan resmi klub, Senin (29/1/2018).
Sane juga menyampaikan kabar tersebut melalui unggahan foto di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Sane mengindikasikan bahwa cedera yang dialami saat ini tidak terlalu parah.
"Terima kasih atas pesan-pesan Anda kemarin dan hari ini! Saya mengalami cedera ankle, namun ini tak seburuk kelihatannya. Penyembuhan saya akan segera dimulai dan saya sangat termotivasi untuk kembali bermain secepatnya," tulis Sane dalam keterangan fotonya.
Meski belum ada konfirmasi resmi dari Manchester City, namun Sane diprediksi akan absen empat pekan karena cedera tersebut. Itu artinya Sane akan melewatkan partai pertama babak 16 besar Liga Champions kontra FC Basel dan laga babak kelima Piala FA.