Zinedine Zidane memuji kualitas Kylian Mbappe. Bagi Zidane, dia dan pelatih manapun di dunia ini akan senang bisa memiliki Mbappe dalam timnya.
Zidane baru saja kembali melatih Madrid setelah 10 bulan meninggalkan klub tersebut. Zidane ditunjuk lagi setelah Madrid hancur lebur sepanjang musim ini bersama Julen Lopetegui dan Santiago Solari.
Dengan adanya Zidane, Madrid berharap mental pemain bisa kembali pulih di akhir musim ini. Hal itu tentu akan membantu persiapan Madrid di musim panas nanti untuk kembali menggebrak musim depan.
Madrid pun berencana akan merombak timnya dengan menyediakan dana besar bagi Zidane untuk belanja pemain bintang. Salah satu incaran El Real adalah Mbappe yang diproyeksikan menggantikan Cristiano Ronaldo di lini depan.
Semenjak Ronaldo pergi, Madrid kehilangan taring dan Karim Benzema serta Gareth Bale tidak mampu mengisi kekosongan itu sehingga tim kesulitan musim ini. Mbappe yang sudah mencetak lebih dari 50 gol di usianya yang baru 20 tahun tentu bakal jadi aset jangka panjang Madrid.
Dengan kekayaan klub saat ini, Zidane tentu takkan kesulitan untuk merekrut Mbappe melalui kedekatan sebagai sesama orang Prancis. Apalagi Zidane seperti halnya pelatih lain sangat ingin melatih pemain seperti Mbappe.
"Seperti pemain top lainnya, saya tentu ingin melatih (Mbappe)," ujar Zidane seperti dikutip ESPN.
"Tidak, saya sama sekali tidak (meminta Perez mendatangkan Mbappe). Ini bukan saat yang tepat membicarakan hal itu," sambungnya.
Jadi tertarik beli Mbappe atau tidak, Zidane?