Alvaro Morata kembali memberi sinyal tak mau kembali ke Chelsea. Dia merasa tak cukup dicintai oleh The Blues.
Morata saat ini sedang menjalani masa peminjaman selama 18 bulan di Atletico Madrid. Bersama Los Colchoneros, dia tampil cukup oke dengan sumbangan enam gol dalam 17 pertandingan.
Betah di Wanda Metropolitano, Morata ingin kepindahannya dipermanenkan oleh Los Rojiblancos.
Apalagi, Morata akrab dengan kritikan saat bermain bersama Si Biru. Dia sempat menjalani start bagus dengan rajin membobol gawang lawan.
Di awal musim 2017/2018, Morata membukukan enam gol dalam enam pertandingan awal bersama Chelsea di Liga Inggris. Satu hat-trick dicetak ke gawang Stoke City.
Saat gol-gol Morata mulai macet, kritikan pun hadir. Oleh sebab itu, dia sampai merasa tak dicintai.
"Saya kehilangan kepercayaan diri sebelumnya. Saya sangat marah dengan opini orang-orang Inggris. Saya pikir mereka menjebak saya di tengah segalanya," kata Morata di Sky Sports.
"Saya tak merasa cukup dicintai atau diapresiasi oleh klub atau fans. Saya menjalani awal yang bagus di Chelsea, tapi cedera membuat anda sedikit tak berkembang," dia menambahkan.