Kemenangan Lyon atas Manchester City terasa lebih istimewa untuk Memphis Depay dan Rafael. Sebab ini adalah laga derby dalam hati dan pikiran mereka.
Lyon menundukkan City 2-1 di Etihad Stadium, Kamis (20/9/2018) dinihari WIB pada matchday 1 Liga Champions. Lyon memimpin dua gol lebih dulu di babak pertama lewat Maxwell Cornet dan Nabil Fekir, sebelum kemudian City membalas lewat Bernardo Silva.
Bagi Depay dan Rafael, kemenangan ini terasa lebih bermakna. Sebagai mantan pemain Manchester United, menaklukkan City di markasnya sendiri adalah sebuah kepuasan besar.
Depay malah mencatatkan satu assist untuk gol Fekir. Winger asal Belanda ini nyaris mencetak gol, namun bola hasil tendangannya menghantam tiang gawang dan kembali ke arena permainan.
Sejak sebelum pertandingan, Depay sudah mengobarkan semangat 'Setan Merah' dalam dirinya dan berambisi menang. Sementara Rafael tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.
"Saya sangat senang, semuanya tahu saya adalah pendukung United. Babak pertama kami menekan dengan baik, dan ketika kami tidak memegang bola, kami bekerja dengan baik di pertahanan dan kami mematikan dalam serangan balik," ujar bek yang tujuh musim memperkuat MU ini, seperti dilansir situs resmi UEFA.